PUSAT KESEHATAN TNI, ALAMAT MABES TNI GD. IGNATIUS ADI SUCIPTO,B-III LT. VI-VII CILANGKAP, JAKARTA TIMUR, email : puskestni@yahoo.co.id

Wednesday, April 24, 2013

Kapuskes TNI tiba di Lanus Adi Sucipto, Pacific Angel siap di Gelar


Pentak Lanud Adi - 18/04/2013
Panitia Pacific Angel dari Pusat Kesehatan Markas Besar Tentara Nasional Indonesia, Brigjen TNI dr Komaruddin Boenjamin., Sp.U bersama pejabat dari Kapuskes Mabes TNI Rabu (17/4) tiba di Base Ops Lanud Adisutjipto untuk melihat kesiapan pelaksanaan Operasi Pasific Angel. Pacific Angel 13-2 yang akan diselengarakan tanggal 22 sampai dengan 27 April 2013 ini merupakan kegiatan latihan bersama antara TNI dan USPACAF (United State Pacific Air Force).
Brigjen TNI dr Komaruddin Boenjamin., Sp.U (Kapuskes TNI) sedang meninjau Base Ops Lanud Adisutjipto, sebagai salah satu tempat Operasi latihan Pasific Angel 13-2, Yogyakarta, Rabu (17/4).

Kerjasama TNI dan Angkatan Udara Amerika ini dilaksanakan secara rutin oleh TNI dan USPACAF. Kegiatan yang akan diselenggarakan merupakan pertukaran pengalaman di bidang kesehatan penerbangan berikut latihan dukungan evakuasi medik udara pada saat bencana yang melibatkan unsur-unsur kesehatan TNI dan sipil serta para ahli kesehatan penerbangan negara lain. Selain itu ada kegiatan kegiatan lain di bidang kesehatan masyarakat. Kegiatan lainnya adalah memberikan pelayanan kesehatan terbatas dan melaksanakan kegiatan renovasi sarana atau prasarana layanan kesehatan atau fasilitas pendidikan .
Salah satu sasaran yang yang diharapkan adalah terjalinnya kerjasama kesehatan militer dan sipil kedua negara dalam hal penanggulangan bencana dan kegawatdaruratan medik melalui diskusi kesehatan penerbangan dan kegiatan evakuasi medik udara, berupa Subject Matter Expert Exchange (SMEE), bertukar pengalaman di bidang kesehatan penerbangan termasuk latihan dukungan evakuasi medik udara pada saat bencana yang melibatkan unsur-unsur kesehatan TNI dan sipil serta para ahli kesehatan penerbangan negara lain. Selain itu ada kegiatan SMEE di bidang kesehatan masyarakat (HSO - Health Service Outreach). Kegiatan lainnya adalah memberikan pelayanan kesehatan terbatas (Medical Civic Action Program - Medcap dan Dental Civic Action Program-Dencap) dan melaksanakan kegiatan renovasi sarana atau prasarana layanan kesehatan atau fasilitas pendidikan (Engineering Civic Action Program-Encap).
Kegiatan yang akan berlangsung tanggal 22 sampai dengan tanggal 27 April akan berlangsung di Base Ops Lanud Adisutjipto, Ruspau Dr Hardjolukito, Gedung Serbaguna Lanud Adisutjipto, Puskesmas Madurejo- Prambanan, Puskesmas Gamping II, Puskesmas Pembantu Trihanggo dan TK ABA Bleber dengan melibatkan Personel kesehatan TNI dari Jakarta dan Yogyakarta, Personel kesehatan dari Pemda Yogyakarta, Delegasi dari USPACAF, Delegasi dari Australia/ RAAF dan Philipina Air Force, dari Singapura/ RSAF dan Timor leste.
“Kegiatan nyata yang akan dilaksanakan operasi Pacific angel ini adalah pelayanan kesehatan secara gratis yang berupa pemeriksaan kesehatan umum, pemeriksaan gigi dan pembagian kacamata. Selain itu juga melaksanakan perbaikan sarana prasarana layanan kesehatan atau fasilitas pendidikan. Para personel juga akan melaksanakan latihan Evakuasi Medic udara dai Baseops Lanud Adisutjipto. seluruh Pendudukung akan melaksanakan operasi Pacific angel dan bergabung ke Yogyakarta tanggal 20 april 2013 melalui Lanud Adisutjipto.” demikian disampaikan Mayor Arif setyoko, S.AP. Kasubaevdok Puskes TNI.